Ringkasan
Lokasi :
Jalan Nakula 33X Legian, Kecamatan. Kuta, Kabupaten Badung, Bali.
Jam Buka :
09.00 – 22.00 WITA setiap harinya.
Tiket masuk :
Rp. 125.000 / WNA dan Rp. 100.000 / WNI
Peta ke Lokasi :
Galeri :
Daftar Isi
Pulau Bali yang dikenal hingga mancanegara karena keindahan alamnya berupa pantai pasir putih ternyata juga memiliki wisata modern yang kekinian. Salah satu wisata modern dengan perpaduan seni yang cantik adalah Dream Museum Zone (DMZ) Bali.
Dream Museum Zone Bali salah satu wisata seni dan budaya berupa sebuah galeri dimana para pengunjung dapat mengambil foto dengan latar belakang lukisan 3 dimensi.
Museum Art ini telah berdiri sejak bulan Juli 2014. DMZ memiliki Cabang Museum 3D di kota maupun negara selain di Indonesia, salah satu cabang yang seperti museum ini yaitu Amazing Art World Bandung. Model 3 dimensi ini pertama kali diciptakan dan diusung oleh para seniman asal Korea Selatan.
Galeri Dream Museum Zone
Seluruh foto di ambil dari Instagram, username akun sumber foto tertera pada keterangan setiap foto.
Video Terkait
Daya Tarik Dream Museum Zone
Dream Museum Zone sebagai galeri yang menyediakan berbagai spot foto-foto yang unik dengan konsep 3D. Berbagai spot instagenic seperti lukisan terdapat ditempat ini.
Ketika berfoto dengan ekspresi atau gaya tertentu diantara spot tersebut membuat pengunjung menyesuaikan dengan latar belakang lukisan 3 D. Kemudian hasil foto akan membuat para pengunjung menyatu dengan latar belakang lukisan.
Galeri Dream Museum Zone Bali memiliki karya seni lukis 3D dengan jumlah total lukisan berjumlah 120. Karya seni ini juga terbagi dengantema lukisan yang berbeda. Ada 14 jenis tema lukisan 3D yang tersedia.
Semua lukisan yang ada menawarkan efek ilusi. Trik ilusi ini berupa pencayaan yang membuat lukisan terlihat benar-benar nyata.
Ketika memasuki museum ini pertama kalinya, pengunjung akan melihat lukisan dengan tema perahu seperti wilayah Venesia Italia, area gurun pasir Mesir dengan latar belakang piramid, kemudian wilayah yang ada di Indonesia seperti candi Prambanan, juga tersedia lukisan 3d tema hutan Amazon.

Bukan hanya berisikan lusikan tempat-tempat terkenal di dunia, tetapi tempat ini juga memiliki lukisan tokoh terkenal dunia seperti lukisan Monalisa yang terlihat tangannya keluar dari lukisan sambil membawa keranjang berisi buah. Pengunjung juga bisa menjulurkan tangan dan hasil foto terlihat seakan-akan sedang menerima keranjang buah dari lukisan Mona Lisa.
Selain tokoh terkenal terdapat juga lukisan hewan seperti Zebra, Sapi, Hiu Putih yang keluar dari permukaan air, Jerapah dan Singa yang terlihat minum air keluar dari bingkai lukisan.
Ada banyak tema lainnya juga seperti Pura Goa Gajah di Gianyar Bali dan Ikon Leak yang keluar langsung dari sebuah tembok.

Lokasi Dream Museum Zone
Dream Museum Zone berlokasi di Jalan Nakula 33X Legian, Kecamatan. Kuta, Kabupaten Badung, Bali.
Untuk mengunjungi tempat ini cukup mudah, akses sudah tersedia dan lokasi yang strategis. Pengunjung bisa datang dengan kendaraan pribadi seperti mobil atau pun motor.
Jika dari Kota Denpasar kelokasi museum ini berada hanya berjarak 6,7 KM dengan waktu tempuh hanya 20 menit saja.
Apabila Anda merasa kebingungan menentukan rute perjalanan, Anda bisa mengikuti maps yang tertera dibawah ini :
Baca juga informasi terlengkap mengenai wisata Pantai di Lombok yang sangat menggoda untuk dikunjungi => Wisata Pantai di Lombok
Jam Buka Dream Museum Zone
Dream Museum Zone Bali memiliki jam buka setiap hari dari pukul 09:00 – 22:00 WITA.
Waktu terbaik untuk mengunjungi tempat ini adalah ketika pagi hari. Ketika memasuki akhir pekan tempat ini juga cukup ramai oleh wisatawan dari berbagai kalangan.
Tiket Masuk Dream Museum Zone
Dream Museum Zone Bali memiliki harga tiket masuk yang tertera pada tabel berikut :
Kategori
Harga
Dewasa/Anak (WNA)
Rp 125,000/orang.
Dewasa/Anak (WNI)
Rp 100,000/orang.
Anak Usia dibawah 3 Tahun
Gratis
Fasilitas yang Tersedia
Adapun beberapa fasilitas yang mendukung taman bermain ini sebagai berikut :
- Lokasi parkir kendaraan wistawa Bali Zone Dream Museum cukup luas
- Pusat informasi dan loket destinasi.
- Cafetaria
- Beragam spot foto instagenic
- Koleksi wahana interaktif tema edukasi
- Ruang galeri
- Toilet umum
Itulah informasi terlengkap mengenai destinasi wisata di taman bermain Dream Museum Zone Bali. Kunjungi tempat ini bersama teman atau pun keluarga Anda untuk merasakan sensasi liburan yang menyenangkan serta berkualitas.