Ringkasan
Lokasi :
Desa Sembalun Bumbung, Kecamatan Sembalun, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.
Jam Buka :
07.00 – 18.00 WITA setiap harinya.
Tiket masuk :
Rp. 20.000 per orang
Peta ke Lokasi :
Galeri :
Daftar Isi
Wisata di Sembalun memang sangat menggoda para wisatawan lokal maupun mancanegara di Pulau Lombok. Setelah Kedai Sawah Sembalun, kini muncul wisata baru dengan daya tarik tersendiri yaitu Taman Surga Rinjani.
Sembalun yang letaknya berada di Kaki Gunung Rinjani memang sudah menjadi keunggulan untuk menciptakan suatu wisata baru. Tempatnya saja sudah sangat memancing wisatawan apalagi setelah ditambah dengan berbagai kreatifitas para wirausahawan.
Taman Surga Rinjani sendiri berada diarea dengan luas 46 are dikelilingi perbukitan dan perkebunan serta hamparan sawah. Taman ini menyediakan berbagai macam antraksi wisata, wahana bermain dan tentunya juga pemandangan yang indah.
Wisata Taman Surga Rinjani ini dimiliki oleh seorang pria yang bernama Zamroni Husein. Pembangunan tempat wisata ini dia tujukan selain sebagai tempat rekreasi keluarga tetapi ada juga tujuan untuk dakwah agama Islam.
Sang pemilik menuturkan, tempat ini akan menyediakan package-package wisata, menginap, belajar kitab dan mengaji, kemudian dilanjut dengan wisata. Kini pembangunan homestay di kawasan wisata ini masih progres sejauh 50 persen.
Galeri Taman Surga Rinjani
Seluruh foto di ambil dari Instagram, username akun sumber foto tertera pada keterangan setiap foto.
Video Terkait
Daya Tarik Taman Surga Rinjani
Berbagai Wahana Permainan
Taman Surga Rinjani menyediakan berbagai wahana permainan yang bisa di coba oleh wisatawan. Permainan ini pun menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang berkunjung.
Salah satu permainan yang menjadi favorit para wisatawan di tempat ini sejak launching adalah perosotan warna warninya yang begitu cantik dan menantang untuk di coba. Perosotan ini juga memiliki panjang 50 meter lebih.
Selain itu, di tempat ini juga ada wahana sepeda gantung. Dimana pengunjung bisa manaiki sepeda diatas seutas tali. Namun tak perlu khawatir karena pelindung dan keamanan permainan ini sangat terjamin.
Permainan yang disediakan disini juga ada banyak dan terus akan ditambah, karena semakin tingginya minat dan antusias pengunjung sejak tempat ini di buka.
Berikut adalah daftar wahana dan spot yang dapat dijumpai diwisata ini :
- Perosotan 1 kali
- Pehahu Nabi Nuh
- Aquarium ikan 1000 Warna
- Ayunan 10 jenis
- Dome
- Taman Cinta
- Taman Bunga
- Tangga pelangi
Spot Foto Menarik
Selain permainan wahana yang disediakan tempat ini, ada juga berbagai spot foto menarik yang bisa di coba wisatawan untuk lebih instagramable.
Berbagai spot foto tersebut adalah sepeda gantung, tangan raksasa, karpet aladin, perosotan, air terjun, akuarium, perahu Nabi Nuh, 6 jenis ayunan, taman bunga dan berbagai tempat yang Instagrammable lainnya.
Belum lagi berbagai sudut yang menawarkan pemandangan perbukitan dan persawahan yang sangat hijau, membuat wisatawan merasa akan sangat betah berlama-lama di tempat ini.
Suasana Sejuk dan Nyaman
Tempat ini karena berada di bawah kaki Gunung Rinjani membuatnya terasa sangat sejuk dan udaranya yang sangat asri. Di kawasan ini wisatawan tidak akan merasa kepanasan ataupun berkeringat. Malah sebaliknya wisatawan perlu membawa jaket karena suasananya cukup dingin.
Karena udaranya yang sejuk dan dingin ini juga menjadi daya tarik tersendiri yang mampu membuat wisatawan merasa betah dan ingin lebih lama dikawasan ini.
Ketika nantinya homestay di tempat ini telah jadi 100 persen, tentu saja tempat ini sangat cocok untuk menjadi tempat staycation bersama teman-teman atau pun keluarga yang sangat direkomendasikan.
Lokasi Taman Surga Rinjani
Taman Surga Rinjani berlokasi di Desa Sembalun Bumbung, Kecamatan Sembalun, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.
Untuk menuju ke kawasan wisata ini perlu menggunakan kendaraan bermotor atau pun mobil. Untuk bus pariwisata pun masih bisa. Hanya saja jalanan yang menanjak dan cukup curam membuat wisatawan perlu lebih berhati-hati lebih.
Jika dari Kota Selong untuk menuju ke kawasan wisata ini memerlukan perjalanan selama 2 Jam perjalanan dengan jarak sejauh 46 KM. Sedangkan jika dari Kota Mataram wisatawan perlu menempuh perjalanan selama 3 Jam dengan jarak 85 KM.
Berikut adalah lokasi Taman Surga Rinjani Sembalun yang ada di Aplikasi Google Maps :
Jam Buka Taman Surga Rinjani
Taman Surga Rinjani Sembalun memiliki jam buka 07.00 hingga 18.00 di hari Senin hingga Minggu.
Wisatawan disarankan balik pulang ketika hari sudah sore atau ketika matahari sudah berada di Barat untuk mencegah kegelapan ditengah jalan mengingat perjalanan yang cukup jauh dan berliku curam.
Harga Tiket Taman Surga Rinjani
Harga tiket masuk ke Taman Surga Rinjani adalah Rp 20.000 per orang. Sedangkan untuk bisa menikmati wahana sepeda gantung dan sejadah aladin wisatawan perlu membayar sebesar Rp. 10.000 per orang.
Untuk biaya parkir tempat ini sudah gratis, dan untuk menikmati berbagai spot foto yang ada wisatawan tidak perlu mengeluarkan uang lebih lagi.
Setiap harga yang tercantum di sini adalah harga yang berlaku ketika tulisan ini dibuat, harga dapat berubah sewaktu-waktu namun tetap tidak akan jauh berbeda dari harga yang kami cantumkan.
Fasilitas Yang Tersedia
Fasilitas yang ada di Taman Surga Sembalun ini sudah cukup memadai karena dikelola dengan baik oleh pemilik tempat tersebut.
Berikut merupakan fasilitas yang tersedia diantaranya:
- Area parkir
- Berugak atau gazebo
- Warung makanan
- Spot foto
- Kebun bunga
- Kebun sayur dan buah
- Toilet umum
- Mushola
- Berbagai wahana menarik
- Berbagai spot foto menarik
- Homestay
- Sejumlah petugas untuk menjaga keamanan
Destinasi Lain Disekitarnya
Wisatawan yang berkunjung ke destinasi ini jangan lewatkan destinasi lainnya yang ada di sekitarnya. Berikut merupakan destinasi lainnya yang dapat dikunjungi :
Itulah ulasan lengkap tentang destinasi Taman Surga Rinjani Sembalun Lombok Timur, semoga dapat membantu para pembaca. Segera persiapkan diri dan segeralah datang berkunjung ke tempat yang satu ini untuk berlibur bersama teman atupun keluarga.